• Jumat, 29 September 2023

Ketam Kenari, Kepiting Langka Yang Suka Makan Kelapa

- Sabtu, 1 Oktober 2022 | 08:52 WIB
ketam kenari, kepiting kelapa yang terancam punah. (Foto:Mega/PenaBicara)
ketam kenari, kepiting kelapa yang terancam punah. (Foto:Mega/PenaBicara)

PenaBicara.com - Kepiting Kelapa atau ketam kenari banyak ditemukan di Indonesia, terutama di daerah kepulauan, seperti di kabupaten Raja Ampat, Papua Barat.

Di pulau Misool Utara, Raja Ampat, hewan bernama latin Birgus Latro ini biasa dijumpai pada malam hari. Di waktu malam, ketam kenari keluar dari tempat persembunyian yang ada di bebatuan untuk mencari buah kelapa untuk dimakan.

Makanan favorit ketam kenari adalah buah kelapa. Dengan capitnya yang kuat, mereka bisa memecah buah kelapa yang keras menjadi potongan-potongan kecil agar mudah dikonsumsi

Baca Juga: BPOM Terbitkan EUA Vaksin Produksi Dalam Negeri Indovac.

Meskipun disebut Ketam atau Kepiting, hewan ini bukanlah Kepiting seperti lazimnya. Ketam ini sejenis umang-umang.

Tetapi demikian penduduk kepulauan Raja Ampat biasa menyebutnya dengan nama Ketam Kenari atau Kepiting kelapa.

Namun kini keberadaannya di alam semakin terancam. Terlebih dengan semakin maraknya tindakan penyelundupan dan aktivitas perburuan Fauna dilindungi ini.

Baca Juga: Ini Nama-nama Korban Meninggal dan Selamat Pada Insiden Pembantaian OTK di Jalan Trans Bintuni-Maybrat

Padahal, menangkap, atau menjual, dan membeli ketam Kenari secara ilegal tidak diperbolehkan dan dilarang di Raja Ampat.

Seperti diketahui, Ketam Kenari masuk dalam daftar satwa dilindungi berdasarkan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (PERMEN-LHK) P.106/ MENLHK/SETJEN/KUM.1/12/2018.***

Editor: Megawati

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Gunung Merapi Kembali Luncurkan Awan Guguran

Sabtu, 12 November 2022 | 05:22 WIB

Menparekraf Ingin Kota Ambon Jadi Episentrum Musik Dunia

Minggu, 18 September 2022 | 10:34 WIB

Pinus Pengger, Solo Traveler Dimanja dengan Fotographer

Senin, 12 September 2022 | 13:40 WIB

Masjid Ramlie Musofa, Wisata Religi di Danau Sunter

Selasa, 6 September 2022 | 23:49 WIB

Halojae, Resto & Cafe yang instagramable di Bandung

Selasa, 9 Agustus 2022 | 15:57 WIB
X