PenaBicara.com - Kasus investasi bodong trading binary option Binomo yang menjerat Indra Kenz terus diselidiki penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri.
Seperti diketahui, Indra Kenz juga memberikan sejumlah uang senilai Rp1 miliar ke ibunya yang berinisial S. Fakta itu terkuak usai S menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri.
"S telah selesai menjalani pemeriksaan sebagai saksi atas aliran dana Rp1 miliar dari IK (Indra Kenz)," ujar Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes. Pol. Gatot Repli Handoko seperti dikutip dari laman resmi Humas Polri, Minggu 3 April 2022.
Baca Juga: Polisi Belum Tetapkan Pacar Dea OnlyFans Sebagai Tersangka
Ia mengatakan, uang senilai Rp1 miliar yang diberikan Indra Kenz itu digunakan oleh (S) untuk biaya pengobatan atas penyakit yang diidapnya.
"Menurut keterangan S, uang itu digunakan untuk berobat dan kehidupan sehari-hari," jelasnya.
Ia enggan menjelaskan lebih jauh apakah uang tersebut akan dilakukan penyitaan atau tidak. Sebab, penyitaan aset dan aliran dana merupakan kewenangan dari penyidik.
Baca Juga: Polisi Sita Akun Google Drive Dea OnlyFans dan Cari Pemeran Pria Lain
Dalam kasus ini, Indra Kenz resmi ditetapkan sebagai tersangka atas tindak pidana judi online dan atau penyebaran berita bohong atau hoax melalui media elektronik dan atau penipuan perbuatan curang dan atau tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Dalam kasus ini, Indra Kenz dijerat dengan Pasal 45 ayat 1 jo Pasal 28 Undang-Undang (UU) Nomor 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE), Pasal 3, 5, 10 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang 378 KUHP (tentangPencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).***
Artikel Terkait
Soal Kasus Dugaan Investasi Bodong Binary Option, Bareskrim Rencanakan Periksa Crazy Indra Kenz Pekan Depan
Bareskrim Terima Laporan Crazy Rich Indra Kenz Terkait Pencemaran Nama Baik
Crazy Rich Indra Kenz Pergi ke Turki, Bareskrim: Kita Panggil Ulang
Polisi Blokir Semua Rekening Indra Kenz Atau yang dikenal Crazy Rich Medan
Bareskrim Polri Jadwalkan Sita Aset Indra Kenz Pekan Ini, Mulai Dari Mobil Mewah Hingga Isi Rekening
Jadi Tahanan, Polri Pastikan Indra Kenz Dalam Keadaan Sehat Selama Berada di Rutan
Bareskrim Polri Periksa Pacar dan Mertua Indra Kenz Besok
Bareskrim Polri Telusuri Aset Indra Kenz Lewat Kekasih dan Calon Mertua, Termasuk Aliran Dana
Mobil Tesla Hingga Akun YouTube Indra Kenz Resmi Disita oleh Bareskrim Polri
Polri Duga Ada Pelaku Lain Dalam Kasus Indra Kenz
Bareskrim Polri Periksa Orang Tua Indra Kenz Perihal Binomo
Sembunyikan Isi Rekening, Bareskrim Cari Tim Khusus Indra Kenz
Rudy Salim Diperiksa Bareskrim Polri Terkait Kasus Binomo Indra Kenz
Polisi Endus Aset Indra Kenz Rp58 Miliar di Kripto Luar Negeri
Kasus Binomo, Polri Buru Pembantu dan Koordinator Indra Kenz
Indra Kenz Ungkap Permohonan Maaf Kepada Publik: Tidak Ada Niat Untuk Merugikan Orang Lain
Polisi Sita Aset Indra Kenz, Total Mencapai Rp55 Miliar
Bareskrim Akan Periksa Fakarich, Guru Indra Kenz
Bareskrim Polri Panggil Ibu Indra Kenz Terkait Investasi Bodong Binomo